Text
ANALISA PENGARUH BENTUK LAMBUNG BOAT WISATA TERHADAP STABILITAS DENGAN KAPASITAS MAKSIMAL 1 GT
Proses perancangan kapal telah mengalami perkembangan yang sangat pesat seiring dengan perkembangan teknologi komputer serta perubahan orientasi desain. Salah satu parameter penting yang berhubungan dengan masalah keselamatan kapal adalah stabilitas. Stabilitas (intact stability) adalah perhitungan stabilitas kapal utuh (tidak bocor) yang dihitung pada beberapa kondisi untuk tiaptiap derajat kemiringan kapal. Berdasarkan uraian diatas dalam tugas ahir ini penulis akan melakukan Analisa Pengaruh Bentuk Lambung Boat Wisata Terhadap Stabilitas Dengan Kapasitas Maksimal 1 GT untuk mendapatkan hasil nilai dari pengujian stabilitas menggunakan software dengan beberapa variasi bentuk lambung yang prospektif untuk kebutuhan wisata dan lokasi yang ditinjau, setelah itu dilakukan pengujian dengan metode inclining test langsung dilapangan setelah boat jadi. Dari hasil validasi Dari hasil validasi hasil antara perhitungan dan uji inclining test hasil menunjukan bahwasanya nilai periode oleng dari variasi 4 dipengujian 1 memiliki perbedaan 0,566 atau berbeda 33,40% , pengujian 2 memiliki perbedaan 0,536 atau 31,64 %, pengujian 3 memiliki perbedaan 0,316 atau 18,67 %, pengujian 4 memiliki perbedaan 0,386 atau 18,08 %, pengujian 5 memiliki perbedaan 0,156 atau 9,24%, pengujian 6 memiliki perbedaan 0,166 atau 6,88%, pengujian 7 memiliki perbedaan 0,056 atau 3,35%, dan pengujian 8 memiliki perbedaan 0,016 atau 0,99%, oleh karena itu lambung variasi 4 yang sudah di buat dinyatakan memenuhi dalam melakukan pengujian inclining test.
B23.21302.578 | PA23.21302.578 | Perpustakaan Lantai 2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain