Text
PERANCANGAN BUKU JELAJAH AGRO BERBASIS DIGITAL SEBAGAI PEDOMAN PEMANDU WISATA DI KUSUMA AGROWISATA BATU
Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan menguji keefektifan Buku Jelajah Agro berbasis\r\ndigital atas permasalahan kurangnya pemahaman pemandu wisata di Kusuma Agrowisata\r\nterhadap materi kepemanduan serta isi dari rangkuman materi kepemanduan yang perlu\r\ndiperbarui. Penelitian menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model\r\nADDIE. Lima tahapan dalam model ADDIE yakni, tahapan Analisis (Analysis), Desain\r\n(Design), Pengembangan (Development), Implementasi (Implementation), dan Evaluasi\r\n(Evaluation). Hasil penelitian ini berupa buku pedoman digital melalui tahapan ADDIE: 1)\r\nAnalysis, mengidentifikasi permasalahan yang terjadi. Lalu menganalisis kebutuhan produk\r\nsesuai sasaran yakni pembuatan media buku pedoman digital Jelajah Agro. 2) Design, peneliti\r\nmengumpulkan semua bahan yang dibutuhkan dalam desain lalu memulai tahap perancangan\r\nmenggunakan software Canva. 3) Development, hasil validasi dari ahli materi dan ahli media\r\nberada pada kategori “Sangat Layak” karena rentang persentase berada dalam 80,01% - 100%.\r\n4) Implementation, pada tahap ini dilakukan uji publikasi produk dengan responden yang\r\nberjumlah 10 orang pemandu wisata dengan hasil kategori “Sangat Layak”. 5) Evaluation,\r\ntahap akhir penelitian ini bertujuan mengevaluasi produk buku pedoman digital Jelajah Agro.\r\nHasil evaluasi pada semua aspek yang ada di buku pedoman digital Jelajah Agro secara\r\nkeseluruhan dikategorikan “Sangat Layak”. Namun masih terdapat bagian yang menjadi hal\r\nutama untuk perbaikan perusahaan dan saran untuk penelitian selanjutnya.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain