Text
STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA SALE PISANG DI UD MANDIRI KECAMATAN BLIMBINGSARI KABUPATEN BANYUWANGI
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor internal dan eksternal serta alternatif strategi yang dapat diterapkan dalam pengembangan usaha Sale Pisang di UD Mandiri. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi sarana informasi, bahan pertimbangan dan masukan dalam membuat keputusan kedepannya yang berkaitan dengan strategi pengembangan usaha yang sesuai untuk perusahaan. Penelitian terbatasi pada strategi pengembangan yang berhubungan dengan peningkatan produksi dan penjualan sale pisang. Metode pengolahan data dan analisis menggunakan matriks IFE, EFE, IE dan SWOT. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat tujuh faktor internal dan enam faktor eksternal yang menghasilkan delapan strategi alternatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai IFE 2,408 dan EFE 2,708. Hasil IE menunjukkan usaha Sale Pisang di UD Mandiri berada pada posisi V menggambarkan menjaga dan mempertahankan (hold and maintain). Strategi yang dapat digunakan adalah strategi penetrasi dan strategi pengembangan usaha. Penerapan penelitian adalah melakukan penyusunan SOP dan visi misi perusahaan.
B23.41311.474 | PA23.41311.474 | Perpustakaan Lantai 2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain