Text
PENGEMBANGAN SISTEM RUANG RINDU SEBAGAI PLATFORM PENGADUAN ONLINE \R\NPELECEHAN SEKSUAL DAN KEKERASAN PADA PEREMPUAN DAN ANAK
Program studi independen seperti yang diimplementasikan oleh SEAL (Social Economic Accelerator Lab) merupakan langkah inovatif dalam meningkatkan keterampilan praktis mahasiswa di luar lingkungan akademis. Dengan fokus pada transformasi digital di sektor publik, program ini tidak hanya memfasilitasi inkubasi startup digital tetapi juga mempercepat adopsi teknologi cloud computing melalui kolaborasi dengan AWS. Contoh konkritnya adalah proyek \"Ruang Rindu\" yang dikembangkan untuk memfasilitasi pengaduan kekerasan dan pelecehan seksual di Banyuwangi, bekerja sama dengan instansi terkait seperti Dinas Sosial dan Dinas Komunikasi dan Informatika setempat. Dengan pendekatan Design Thinking dan Agile Development serta infrastruktur AWS, program ini tidak hanya menghasilkan solusi teknologi yang inovatif tetapi juga memberdayakan masyarakat dalam mengatasi masalah sosial yang sensitif.
E22.58302.1084 | MB22.58302.1084 | Perpustakaan Lantai 3 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain