Text
PERENCANAAN DAN PERANCANGAN PRODUK BOLU CRISPY BERDASARKAN UKURAN DAN LAMA PENGOVENAN PRODUKSI PUSAT OLEH OLEH SITI FAMILY GENTENG BANYUWANGI
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesukaan konsumen terhadap kue bolu crispy berdasarkan lama pengovenan produksi pusat oleh-oleh Siti Family, Genteng Banyuwangi melalui cara pengujian organoleptik. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dan pengujian organoleptik dilakukan dengan menggunakan 4 perlakuan dan 3 kali ulangan. Perlakuan pada penelitian ini meliputi P0 kontrol dengan lama pengovenan 35menit (tanpa perubahan waktu pengovenan), P1 dengan lama pengovenan 25menit, P2 dengan lama pengovenan 30menit dan P3 dengan lama pengovenan 35menit. Uji kesukaan dilakukan terhadap 30 panelis dengan menggunakan teknik random sampling dengan persyaratan tertentu. Indikator uji kesukaan panelis meliputi warna, tekstur, rasa, dan aroma. Hasil penelitian menunjukan bahwa perlakuan yang paling disukai panelis terdapat pada perlakuan P2 dengan lama pengovenan 30menit dari segi warna, tekstur, rasa dan aroma, sedangkan yang paling tidak disukai ditunjukan pada perlakuan P0 . Produk bolu crispy yang paling disukai panelis setelah perlakuan P2 yaitu perlakuan P3 dalam segi warna dan aroma, sedangkan dalam segi rasa dan tekstur jatuh pada perlakuan P1.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain