Text
PENGARUH SISTEM PENYIMPANAN BAHAN TERHADAP KUALITAS BAHAN MAKANAN PADA MAIN KITCHEN SECTION DI GOLDEN TULIP HOLLAND RESORT BATU
Hasil akhir penelitian ini diperoleh dengan menggunakan perhitungan analisis regresi linier sederhana. Setelah dilakukan penelitian diperoleh analisis regresi linier sederhana dengan persamaan Y = 18,422 +0,361x. Untuk koefisien determinasi R Square sebesar 0,445 atau 44,5%. Hal ini menunjukkan bahwa 44,5% Kualitas Bahan Makanan dipengaruhi oleh Penyimpanan Bahan, sedangkan sisanya sebesar 55,5% atau sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Diketahui nilai thitung sebesar 5,147 > ttabelsebesar 2,034, hasil tersebut menunjukkan bahwa variabel penyimpanan bahan (X) berpengaruh signifikan terhadap variabel kualitas bahan makanan (Y).
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain