Text
EVALUASI PENERAPAN HAZARD ANALYSIS CRITICAL CONTROL POINT (HACCP) DALAM PENYIMPANAN BAHAN MAKANAN DI MAIN KITCHEN éL HOTEL BANYUWANGI
Hazard Analysis Critical Control Point (HACCP) merupakan suatu sistem manajemen pengawasan dan pengendalian keamanan pangan secara preventif yang bersifat ilmiah, rasional, dan sistematis dengan tujuan untuk mengidentifikasi dan mengendalikan bahaya (hazard) mulai dari bahan baku, selama proses produksi atau pengolahan, manufacturing, penanganan dan penggunaan bahan untuk menjamin bahwa bahan pangan tersebut aman bila dikonsumsi. Penyimpanan bahan makanan merupakan suatu tata cara menata, menyimpan, dan memelihara bahan makanan serta mencatat pelaporannya. Dalam operasional main kitchen penyimpanan bahan makanan memiliki peranan penting karena dengan melakukan penyimpanan bahan makanan yang sesuai dapat memastikan keamanan dan kualitas produk makanan. Penyimpanan makanan yang sesuai dapat dilakukan dengan menggunakan pendekatan HACCP. Tujuan penelitian ini untuk mengevaluasi penyimpanan bahan makanan menggunakan pendekatan HACCP di Main Kitchen éL Hotel Banyuwangi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan instrumen pengumpulan data berupa cheklist observasi, pedoman wawancara, studi literatur, dan dokumentasi. Evaluasi penerapan HACCP dalam penyimpanan bahan makanan dilakukan dengan menilai melalui lima indikator seperti efektivitas, kecukupan, ketepatan, responbilitas, dan penerapan terhadap indikator penyimpanan bahan makanan. Hasil dari evaluasi penyimpanan bahan makanan di éL Hotel Banyuwangi sudah berjalan sesuai dengan lima indikator penilaian, akan tetapi lebih diperhatikan kembali terkait pemisahan dalam penempatan bahan makanan agar tidak menimbulkan kerusakan atau kontaminasi. Selain itu, secara teratur dilakukan pemantauan dan pelatihan karyawan terakit dengan pendekatan HACCP dalam penyimpanan bahan makanan.
B24.93301.672 | PA24.93301.672 | Perpustakaan Lantai 2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain