Text
STUDY PROSES PEMBANGUNAN SPEED BOAT FIBERGLASS PANJANG 15M DI GALANGAN PT. BLAMBANGAN BAHARI SHIPYARD
Melihat pesatnya perkembangan industri maritim di Indonesia, maka kebutuhan \r\nakan sumber daya manusia yang berkualitas, berkepribadian mandiri, dan memiliki \r\nkemampuan intelektual yang baik sangatlah dibutuhkan dalam rangka \r\nmeningkatkan sumber daya manusia yang bermutu untuk mengelolanya.\r\nLuasnya wilayah laut Indonesia kurang lebih sekitar 3.272.231 km2\r\ndan \r\npesatnya perkembangan industri maritim di Indonesia, maka kebutuhan akan \r\nsumber daya manusia yang berkualitas, berkepribadian mandiri, dan memiliki \r\nkemampuan intelektual yang baik sangatlah dibutuhkan dalam rangka \r\nmeningkatkan SDM yang bermutu untuk mengelolanya.\r\nGalangan kapal berperan aktif dalam mengembangkan transportasi laut yang \r\nada di Indonesia. Seperti halnya PT. Blambangan Bahari Shipyard yang merupakan \r\nperusahaan galangan kapal yang ada di Banyuwangi Indonesia. PT. Blambangan \r\nBahari Shipyard merupakan salah satu perusahaan yang berperan aktif dalam \r\npengembangan industri maritim di Indonesia. PT. Blambangan Bahari Shipyard \r\ndikenal dengan layanan galangannya dalam bidang reparasi kapal dan pembuatan \r\nbangunan baru, sebagai penyedia sumber daya manusia dan PT. Blambangan \r\nBahari Shipyard sebagai pihak pengembang sumber daya manusia.\r\nUntuk memproduksi kapal yang memiliki kualitas baik, maka diperlukan suatu \r\ntenaga kerja yang ahli dan profesional pada bidangnya. Tentu saja hal ini turut \r\ndiikuti oleh partisipasi pemerintah maupun instansi terkait, misal perguruan tinggi, \r\ndengan upaya menciptakan calon tenaga ahli. Oleh karenanya, sebagai pendukung \r\nharapan tersebut maka diperlukan suatu program yang berupa Magang Kerja \r\nIndustri (MKI).\r\nSumber Daya Manusia merupakan prioritas kunci dalam peningkatan mutu \r\nyang relevan maupun efisien pendidikan. Menyikapi tersebut Program StudiTeknik \r\nManufaktur Kapal Politeknik Negeri Banyuwangi menerapkan program keterkaitan \r\n& kesepakatan, yaitu mengaitkan proses pendidikan dengan dunia kerja dan \r\nmengedepankan proses pendidikan dengan kebutuhan tenaga tampil yang \r\nsesuai dengan bursa ketenagakerjaan.\r\n10\r\nDalam kesempatan ini, penyusun telah melaksanakan Magang Kerja Industri di \r\nPT. Blambangan Bahari Shipyard dan diharapkan kerja praktek ini mampu \r\nmemberikan pemahaman baru dan pengalaman bekerja kepada para mahasiswa \r\nagar kedepannya siap untuk memanfaatkan setiap ilmu yang dimiliki untuk terus \r\nmengembangkan industri maritim di Indonesia.
E24.21302.1123 | KP24.21302.1123 | Perpustakaan Lantai 3 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain