Text
ANALISIS KUALITAS PRODUK DAN PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN DI SAGAH CAFE DAN RESTO GENTENG BANYUWANGI
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji pengaruh kualitas produk dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan konsumen di Sagah Cafe dan Resto Genteng Banyuwangi. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 30 responden yang diperoleh dengan menggunakan metode sampel jenuh. Metode analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda, yang diperoleh persamaan Y = 1,1194 + 0,520 X1 + 0,432 X2 + e. Hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa kualitas produk dan kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Hasil pengujian secara simultan didapat f-hitung 35,141 > f-tabel 3,34 maka secara simultan variabel kualitas produk dan kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Koefisiensi determinasi sebesar 0,722 artinya 72,2% kepuasan konsumen dapat dijelaskan oleh variabel kualitas produk dan kualitas pelayanan, sedangkan sisanya 27,8% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak terdapat dalam penelitian.
B24.41311.1124 | PA24.41311.1124 | Perpustakaan Lantai 2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain