Text
PENGARUH PENGGUNAAN ZPT ATONIK TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT PADI (ORYZA SATIVA L.) DI UPJA TANI MAKMUR
Pembibitan merupakan proses awal memulai kegiatan dalam budidaya tanaman padi. Bibit yang sehat dan berkualitas merupakan salah satu kunci keberhasilan paling utama untuk meningkatkan hasil produksi. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penggunaan ZPT Atonik terhadap pertumbuhan bibit padi (Oryza Sativa L.) di UPJA Tani Makmur. Penelitian ini dilakukan dengan menambahkan larutan Atonik ZPT pada proses pembibitan dengan 4 perlakuan yang berbeda. Metode penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 6 kali ulangan. Perlakuan yang digunakan terdiri dari P0 = tanpa atonik, P1 = 1 mL atonik/1 liter air, P2 = 2 mL atonik/1 liter air, P3 = 3 mL atonik/1 liter air. Data diolah menggunakan Analysis of Variance dengan menggunakan SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan ZPT Atonik berpengaruh signifikan terhadap parameter daya berkecambah dengan perlakuan terbaik ada pada perlakuan P3. Sedangkan pada parameter tinggi bibit dan panjang akar tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan bibit padi (Oryza Sativa L.).
B24.41311.1192 | PA24.41311.1192 | Perpustakaan Lantai 2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain