Text
SET UP-AN BREAKFAST DI RESTORAN IJEN KOKOON HOTEL BANYUWANGI
Berdasarkan pembahasan yang telah dipaparkan penulis dapat disimpulkan bahwa set up an breakfast serta lay out di Restoran Ijen kokoon hotel Banyuwangi adalah sebagai berikut :\r\n1. Restoran ijen kokoon Hotel Banyuwangi terletak di lantai 3 dengan dilengkapi 3 ruangan meeting room yaitu songgon,djawatan dan alas purwo.Kapasitas restoran ini adalah 100 pax sesuai dengan lay out yang sudah dipaparkan diatas dengan total kapasitas di Indoor adalah 74 seats dan untuk di outdoor dengan total 28 seats . Untuk area outdoor di gunakan sebagai area smoking. Lay out untuk breakfast buffet ada 2 yaitu didepan dan ditengah, untuk buffet depan sebagai peletakan beverage dan juga desert untuk tengah sebagai maincourse namun juga dilengkapi dengan berbagai tambahan yaitu stole,stand salad dan irisan, soup station, dan egg serta noodle station.\r\n2. Pada sisi depan, disusun 4 tray dengan juice glass untuk jus dan infused water, serta 3 hilo kayu untuk sereal dengan dispenser fresh milk, soup cup, dan soup spoon. Dispenser stainless di sebelah kanan berisi kopi dan teh dengan mug zigzag, tea cup, coffee cup, tea spoon, dan gula sachet. Terdapat wadah gerabah untuk jamu dan hot ginger dengan set up dua tea pot dan pemanasnya. Selanjutnya, 3 anglo untuk gorengan dengan saucer, tong, dan dessert plate. Buffet atas memiliki 7 hilo untuk cake, roti, dan donat dengan cake tong, serta 4 hilo untuk jajanan pasar, bubur sumsum, dan bubur Madura, dilengkapi dengan set up 6 underline saucer untuk selai, alat pemanggang roti, fork, dan knife.\r\nDi stole, terdapat dessert plate dengan pocketan fork dan spoon untuk somay, dimsum, dan polo pendem, serta food tag dan saucer untuk saus. Salad bar dan irisan buah di sisi kiri buffet maincourse, dengan 6 saucer untuk dressing, dessert plate, tong, soup spoon, dan fork di salad bar. Station irisan buah memiliki 3 saucer untuk selai dan irisan jeruk nipis, dessert plate dengan serving spoon kecil.\r\nBuffet maincourse terdiri dari menu Indonesia dan Western, dengan fork dan spoon dalam satu pocketan besar, dinner plate, serving spoon, serving fork, balok hilo, dan long bar spoon untuk kondimen. Soup station memiliki set up an bowl jago, soup spoon, saucer untuk kondimen, dan beberapa anglo kecil.\r\nEgg station dan noodle station memiliki saucer untuk saus dan minyak, tea spoon, 6 saucer dan soup spoon untuk kondimen mie, dessert plate untuk underline tempat mie, wadah kayu untuk indomie kuah dan goring, serta plate persegi panjang untuk telur ceplok/omlet dengan spatula. Porridge station memiliki bowl zigzag, hilo bertingkat untuk kondimen, 9 saucer, soup spoon, dan 3 underline saucer untuk kecap dan sambal. Air mineral disajikan dalam 2 juice glass yang ditata dalam long tray.\r\nMesin coffee Nestle disusun dengan tea cup di atas tray yang ditata berjejer dan bertumpuk, dilengkapi dengan saucer.\r\n3. Untuk station yang menjadi favorit saat tamu breakfast adalah egg station dan noodle station bahkan disini kadang banyak tamu yang antri untuk menunggu pesanan mereka karena mengapa setiap tamu bisa pesan lebih dari satu pesanan entah itu telur ataupun ada tambahan mie. Jadi peranan waiter disini sangat diperlukan untuk mengkondisikan tamu saat banyak pesanan dan jika ada tamu yang complaint karena untuk station ini dilakukan secara live cooking.\r\n4. Hambatan selama magang di Restoran Ijen Kokoon Hotel Banyuwangi meliputi kurangnya staff yang bertanggung jawab dan kurangnya training class untuk bahasa asing, terutama bahasa Jepang. Solusinya adalah memberi masukan kepada supervisor untuk menambah staff incharge dan mengadakan training bahasa rutin, serta menambah bahasa asing sesuai dengan kebutuhan tamu.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain