Text
RANCANG BANGUN FRONT-END PADA APLIKASI RAWAT JALAN RSU BAKTI MULIA MUNCAR BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE DESIGN THINKING
RSU Bakti Mulia Muncar menggunakan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) \r\nberbasis desktop yang dapat diakses secara gratis. Dalam penggunaannya sendiri terdapat \r\nmasalah seperti banyaknya kolom yang tidak terpakai dan tata letak yang membingungkan yang \r\nmembuat staf kesulitan mengoperasikannya. Hal ini memperlambat pelayanan karena \r\nmembutuhkan waktu pemahaman yang lama. Untuk mengatasi masalah ini, dikembangkan \r\nsistem informasi baru yang lebih user-friendly, dengan fokus pada kebutuhan pengguna dan \r\nperbaikan kekurangan yang ada. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, penulis \r\nmembutuhkan data yang lebih lengkap dan juga akurat sehingga pengambilan data dilakukan \r\ndengan menggunakan sistem observasi dan wawancara kepada staf rawat jalan. Untuk \r\nmendukung hal tersebut penelitian ini fokus kepada perancangan ulang desain aplikasi dengan \r\nmenggunakan metode Design Thinking yang terdiri dari 5 tahapan yaitu emphatize (memahami \r\nperasaan, kebutuhan, dan perspektif pengguna), define (menyusun pernyataan masalah yang \r\njelas berdasarkan pemahaman pengguna), ideate (mengumpulkan berbagai ide kreatif untuk \r\nmemecahkan masalah), prototype (membuat prototipe solusi), dan test (menguji solusi tersebut \r\ndengan pengguna). Setelah dilakukan perancangan ulang maka dilakukan pengujian dengan \r\nmetode System Usability Scale (SUS) yang menghasilkan skor 75,05 dan masuk ke dalam \r\nkategori acceptable yang menunjukkan bahwa aplikasi telah memenuhi tingkat penerimaan \r\nserta kepuasan pengguna.
B24.58302.1238 | PA24.58302.1238 | Perpustakaan Lantai 2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain