Text
RANCANG BANGUN APLIKASI PENGELOLAAN DATA NELAYAN PADA KUD MANDAR BERKAH BAHARI BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK LARAVEL
Perkembangan teknologi berpengaruh dalam keberlangsungan hidup manusia. Salah satunya pemanfaatan teknologi informasi dalam sektor perikanan. Dalam pengelolaan data saat ini sudah berkembang dari sistem manual menggunakan kertas menjadi sistem digital yang memberikan kemudahan dalam menyimpan dan mengolah data nelayan di KUD Mandar Berkah Bahari sebagai pengolah data nelayan. Mengingat sistem manual menggunakan kertas memiliki resiko kehilangan atau kerusakan data, maka dibutuhkan sistem yang dapat mengolah dan menyimpan data nelayan yang detail dan akurat. Hal tersebut menjadi landasan dalam pengembangan aplikasi pengelolaan data nelayan KUD Mandar Berkah Bahari Berbasis Web Menggunakan Laravel ini. Pembuatan aplikasi ini menggunakan framework Laravel dan metode penelitian RAD (Rapid Application Development). Hasil dari penelitian ini merupakan sebuah apikasi berbasis web yang dapat mengelola data nelayan yang menghasilkan informasi nelayan pada KUD Mandar Berkah Bahari. Oleh karena itu, aplikasi ini diharapkan dapat digunakan untuk mempermudah pengelola KUD Mandar Berkah Bahari dan kelompok nelaya yang tergabung dalam mengelolah data nelayan agar ketersediaan informasi terkait data nelayan dapat diakses dengan mudah serta tersedia datanya.
B24.58302.1244 | PA24.58302.1244 | Perpustakaan Lantai 2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain