Text
ANALISIS KELAYAKAN FINANSIAL USAHA ASINAN BUAH RUJAK IBUN DI KABUPATEN BANYUWANGI
Usaha asinan buah Rujak Ibun yang baru berdiri selama kurang lebih satu tahun ini belum diketahui kelayakannya karena belum pernah dilakukan penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis peneriman, keuntungan dan kelayakan finansial usaha asinan buah yang dilakukan Rujak Ibun. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi pemilik usaha dalam menjalankan usahanya. Alat analisis yang digunakan berupa perhitungan penerimaan, keuntungan, R/C Ratio, B/C Ratio dan BEP. Hasil penelitian menunjukkan penerimaan Rujak Ibun sebesar Rp 276.585.000 dengan keuntungan sebesar Rp 59.648.918. Nilai BEP unit sebesar 3.780 dan BEP rupiah sebesar Rp 56.758.310. Nilai R/C Ratio adalah 1,27 dan nilai B/C Ratio adalah 0,27.
B24.41311.1250 | PA24.41311.1250 | Perpustakaan Lantai 2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain