Text
PERBANYAKAN TANAMAN JAMBU DENGAN METODE CANGKOK DI PT TIRTA HARAPAN KEBUN BAYU KIDUL
Laporan Magang Kerja Industri (MKI) ini bertujuan untuk mempelajari teknik perbanyakan tanaman jambu menggunakan metode cangkok di PT Tirta Harapan Kebun Bayu Kidul. Teknik cangkok dipilih karena mampu menghasilkan bibit berkualitas dengan sifat genetik identik dari indukan, mempercepat adaptasi, dan meningkatkan produktivitas tanaman. Kegiatan meliputi persiapan media cangkok, pemilihan, pembersihan kambium, pemasangan batang media, hingga pemanenan cangkokan. Media cangkok terdiri dari campuran sekam padi, tanah, dan pupuk kandang dengan rasio 3:2:1, memberikan kondisi optimal untuk pertumbuhan akar. Proses cangkok berhasil menghasilkan bibit berkualitas dalam waktu empat bulan. Studi ini memberikan wawasan praktis tentang pembibitan jambu dan relevansinya untuk agribisnis yang berorientasi pasar dan efisiensi.
E25.41311.1541 | KP25.41311.1541 | Perpustakaan Lantai 3 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain