Text
ANALISIS NILAI TAMBAH PARE MENJADI KERIPIK PARE DI HOME INDUSTRY ARSILA DESA PURWODADI KECAMATAN GAMBIRAN
Penelitian ini dilaksanakan pada Home Industry Arsila di Desa Purwodadi Kecamatan Gambiran. Usaha milik Ibu Sulistiyani ini bergerak dibidang produksi keripik. Analisis yang digunakan adalah analisis nilai tambah dengan Metode Hayami. Metode ini digunakan untuk mengetahui besarnya nilai tambah, nilai ouput, dan dapat mengetahui besarnya balas jasa terhadap pemilik faktor produksi. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan secara sengaja (purposive sampling) dan melakukan wawancara langsung dengan narasumber, yaitu pemilik Home Industry Arsila. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai tambah sebesar Rp 42.712/kg dengan hasil perhitungan rasio nilai tambah sebesar 0,74%, setelah mengalami penambahan varian rasa balado pada keripik pare rasio perhitungan nilai tambah menjadi 0.80%, sehingga menghasilkan nilai tambah sebesar Rp 61.412/kg. Berdasarkan kategori nilai tambah, nilai yang dihasilkan >40% yang berarti nilai tambah tinggi, sehingga usaha home industry Arsila ini sangat menguntungkan.
B25.41311.1388 | PA25.41311.1388 | Perpustakaan Lantai 2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain